Jumat, 27 Juli 2012

PERSIAPAN, PELAKSANAAN DAN PELAPORAN KOMPETISI LIGA AMATIR



PERSIAPAN, PELAKSANAAN DAN PELAPORAN KOMPETISI LIGA AMATIR
(Disetiap jenjang kompetisi dan disetiap babak)

I.       PRA KOMPETISI
  1. Rancangan Kalender Kompetisi.
  2. Rancangan Matrik Promosi dan Degradasi.
  3. Rancangan Skema Pertandingan, Pembagian Grup, Sistim Pertandingan, jumlah pertandingan, waktu pelaksanaan pertandingan.
  4. Persyaratan Pemain : Status, Alih Status, bebas atau batasan usia, Kartu Smart PSSI dan yang lainnya.
  5. Rancangan Peraturan Umum Pertandingan (PUP) dan Peraturan Khusus Pertandingan (PKP).
  6. Menyusun Pedoman Umum Liga Sepakbola Amatir.
  7. Surat Pemberitahuan kepada Klub Peserta tentang Rencana Pelaksanaan Kompetisi, dan akan dilakukan Sertifikasi Klub dan Verifikasi Persyaratan untuk menjadi Tuan Rumah Penyelenggara Pertandingan, dengan tujuan untuk mengetahui kondisi, kesiapan dan kemampuan sebenarnya dari setiap Klub Peserta.
  8. Pendaftaran keikut sertaan dari Klub Peserta.
  9. Pendaftaran Pemain dari setiap Klub Peserta, penelitian berkas dan pengesahan Pemain oleh yang berwenang menangani dan mengesahkan.
  10. Sertifikasi Klub peserta dari Badan Penanggung Jawab Penyelenggara Kompetisi.
  11. Surat Pemberitahuan kepada Klub Peserta tentang Jadwal Pertandingan Kompetisi disetiap babak.
  12. Surat Pemberitahuan kepada Klub Peserta disetiap babak bagi yang berminat menjadi calon Tuan Rumah Penyelenggara Pertandingan pada sistim Turnamen Kandang, dengan ketentuan sebagaimana diatur dalam PUP maupun PKP serta Pedoman Umum Liga Sepakbola Amatir.
  13. Surat pengajuan permohonan disetiap babak dari Klub Peserta untuk menjadi Tuan Rumah penyelenggara Pertandingan pada sistim Turnamen Kandang.
  14. Verifikasi terhadap Klub Calon Tuan Rumah Penyelenggara Pertandingan baik pada sistim Turnamen Kandang maupun pada sistim Kandang Tandang disetiap babak.
  15. Surat penunjukan disetiap babak kepada Klub Tuan Rumah Penyelenggara Pertandingan yang memenuhi persyaratan, dilampiri jadwal Pertandingan atau rancangan jadwal pertandingan.
  16. Surat Undangan Works Shop dan Pertemuan Manajer kepada Klub Peserta, Agenda Pertemuan Manajer, materi Pertemuan Manajer, daftar nama yang diundang, Waktu dan Tempat serta rencana anggaran pelaksanaan.
  17. Works Shop yang diikuti Klub-Klub Peserta menjelang kompetisi dilaksanakan.
  18. Pertemuan Manajer persiapan menghadapi kompetisi yang diikuti para Manajer Tim Klub Peserta.
  19. Penyampaian Hasil Pertemuan Manajer kepada Klub Peserta.
  20. Pengajuan Surat Permohonan Ijin Pelaksanaan Kompetisi kepada Kepolisian (Mabes POLRI).
  21. Surat Penunjukan kepada salah satu atau beberapa Klub Tuan Rumah Penyelenggara Pertandingan sebagai tempat acara Pembukaan Resmi Kompetisi.
  22. Surat pemberitahuan kepada Pengda PSSI setempat tentang pembentukan Panitia Disiplin dan Pemnaduan Bakat Pemain bila di daerahnya ada Klub Peserta yang ditunjuk menjadi Tuan Rumah Penyelenggara Pertandingan.
  23. Surat Penugasan Perangkat Pertandingan dari Badan Yang Berwenang.
  24. Pertemuan Teknik sehari sebelum pelaksanaan pertandingan disetiap tempat.
  25. Pelaksanaan Skrining (bagi kompetisi kelompok usia).
  26. Undian (Drawing) bila jadwal pertandingan belum ditetapkan.
II. PELAKSANAAN KOMPETISI :
27.  Pelaksanaan Pertandingan dan Pembukaan Resmi disalah satu atau dibeberapa tempat pertandingan.
28.   Pemantauan, Pencatatan, serta menghimpun Data dan Informasi Pelaksanaan Pertandingan.
29.  Laporan Harian dan Laporan Pertandingan selengkapnya, Klasemen Sementara atau Klasemen Akhir disetiap babak pada sistim Turnamen Kandang dan disetiap usai pertandingan pada sistim kandang   Tandang dari Pengawas Pertandingan.
30.    Laporan Pelaksanaan Pertandingan oleh Panpel disetiap akhir babak pada sistim Turnamen Kandang dan disetiap usai pertandingan pada sistim Kandang Tandang selama kompetisi berlangsung.
31.  Penanganan segera bila ada permasalahan yang timbul selama kompetisi berlangsung dan komunikasikan penyelesaiannya kepada pihak yang terkait.
32.  Surat Pemberitahuan disetiap babak kepada Klub Peserta tentang Klasemen Sementara atau Klasemen Akhir, KK-KM, Keputusan-Keputusan Pandis pada saat rangkaian Pertandingan Turnamen Kandang maupun  Kandang Tandang selama kompetisi berlangsung.
33.  Pelaksanaan Pertandingan Puncak Babak Final, dilanjutkan dengan Upacara Penyerahan Tanda Kejuaraan seperti Piala (Trophy), Medali, Giant Cheque dan lain-lain yang disampaikan pada saat Upacara Penutupan sesuai Urutan Kedudukan Kejuaraan Kompetisi.
III.   PASCA KOMPETISI :
34.   Laporan Harian dan Laporan Pertandingan selengkapnya dan Klasemen Akhir atau Urutan Kedudukan Kejuaraan Kompetisi Babak Final.
35.    Surat pemberitahuan kepada Klub Peserta tentang hasil pertandingan, klasemen akhir dan urutan kedudukan kejuaraan kompetisi serta promosi-degradasi.
36.  Menghimpun Arsip, Data, Statistik, Dokumentasi,  Laporan  Pemantauan, Laporan Penjaringan Pemain (Pemanduan bakat), Laporan Penanganan Kasus dan Laporan Pelaksanaan Pertandingan Kompetisi.
37.  Penyajian Data dan Statistik Pertandingan Kompetisi.
38.  Laporan Keseluruhan Pelaksanaan Pertandingan Kompetisi, termasuk dalam bentuk Laporan Teknik atau  audit pengelolaan oleh Badan Penanggung Jawab Penyelenggara Kompetisi.

JAKARTA, 5 JANUARI 2009.
M. ACHWANI. 


1 komentar:

  1. BISA DEPOSIT VIA PULSA XL

    DewaZeus merupakan partner dari situs ZeusBola, yg merupakan bandar master agen taruhan judi bola, Casino, Poker, taruhan sabung ayam online S128, CF88 DewaPoker, Live Casino Agen Resmi Lisensi Filipina Paling Terpercaya di Indonesia, hanya di judi pulsa.

    Juga Sebagai Perutusan Bola Sbobet Indonesia Terpercaya, ZeusBola sudah berkerja sama bersama kongsi Sbobet beroperasi di Asia yg dilisensikan oleh First Cagayan Leisure & Resort Corporation, Manila-Filipina dan di Eropa dilisensikan oleh presiden Isle of Man untuk beroperasi sbg juru taruhan olahraga sedunia.

    https://dewazeus.site/tips-penting-memilih-agen-poker-online-deposit-via-pulsa-terpercaya/
    https://dewazeus.site/situs-poker-online-deposit-via-pulsa-termurah-hanya-25rb/
    https://zeus303.com


    Ayo main sekarang di dewazeus.site

    BalasHapus